Lolos ke Semifinal, Uzbekistan Ukir Sejarah
Liputan6.com, Doha: Untuk pertama kalinya Uzbekistan berhak tampil di babak semifinal Piala Asia. Dua gol Ulugbek Bakayev membantu Uzbekistan menyingkirkan Yordania lewat kemenangan tipis 2-1 (0-0) di Stadion Khalifa Internasional, Doha, Qatar, Jumat (21/1) malam waktu setempat.
Yordania yang tidak terlalu diunggulkan mampu memberi perlawanan hebat. Meski Uzbekistan lebih dominan di awal babak pertama, tapi Yordania membuat negara di Asia Tengah itu ketar-ketir dengan serangan cepat mereka. Sayangnya saling serang di antara kedua tim tidak menghasilkan gol di babak pertama.
Di babak kedua Uzbekistan tancap gas. Tim berjuluk Serigala Putih ini membobol gawang Yordania dengan dua kali dalam tempo tiga menit. Yang menarik, dua gol di menit ke-46 dan 49 itu diborong striker Ulugbek Bakayev.
Semangat Yordania tidak padam. Pasukan Pemberani, sebutan untuk Timnas Yordania, mencetak gol yang memperkecil ketinggalan jadi 1-2 lewat kaki Bashar Yaseen di menit ke-59. Yordania berupaya mengejar ketinggalan hingga peluit akhir, tapi selalu menemui kegagalan. Inilah pencapaian tertinggi bagi Uzbekistan di ajang sepakbola paling bergengsi se-Asia dan akhir dari ambisi Yordania yang kembali hanya sampai babak perempat final.